Berita,  Internasional,  Kegiatan/Event

LPM IAIN PONTIANAK GAGAS KOLABORASI GLOBAL MELALUI SEMINAR KERJASAMA LUAR NEGERI

LPM IAIN Pontianak Gagas Kolaborasi Global Melalui Seminar Kerjasama Luar Negeri

PONTIANAK – Tim Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, yang terdiri dari Muchammad Djarot, M.Pd (Koordinator Pusat PSM LPM), Nur Rahmiani, M.Pd (Koordinator Pusat Pengembangan Kurikulum LPM) dan para Korpus LPM, aktif terlibat dalam Kegiatan Seminar Membangun Hubungan Kerjasama Luar Negeri Tahun 2024. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, berdasarkan Surat Undangan dengan nomor 05/SHK.LN.LP2M/06/2024 yang diterbitkan pada tanggal 21 Juni 2024. Acara ini berlangsung Rabu tanggal 26 Juni 2024, di Aula Abdul Rani IAIN Pontianak.

Acara ini melibatkan tiga narasumber Prof. Dr. Ardi Marwan, M.Ed (Dosen Politeknik Negeri Pontianak), Dr. Techn Zairin Zain (Direktur Kantor Urusan Internasional Universitas Tanjungpura), Ufi Ruhama, S.Pd., M.Pd (Kepala Kantor Urusan Internasional Universitas Muhammadiyah Pontianak).

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. Ismail Ruslan, M.Si, mewakili Rektor IAIN Pontianak, menyampaikan sambutan dan secara resmi membuka acara seminar. “Alhamdulillah kita masih diberi kesehatan untuk menghadiri kegiatan seminar ini. Amanah dari Pak Rektor, di periode kedua beliau ini, IAIN Pontianak akan menekankan peningkatan bidang akademik, salah satunya dengan membangun hubungan kerjasama luar negeri dengan beberapa universitas, seperti UNIMAS,” ucap Dr. Ismail Ruslan.

Menurut Dr. Ismail Ruslan, kegiatan internasional ini merupakan langkah strategis bagi IAIN Pontianak untuk meningkatkan kualitas kampus. “Kami juga akan terus memberikan akses kepada mahasiswa dalam bentuk student mobility guna meningkatkan kualitas kampus kita. Insya Allah, kami akan memperluas jangkauan student mobility hingga ke Brunei Darussalam”.

Prof. Dr. Ardi Marwan, M.Ed, yang pernah menjadi Atase Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia di Jerman, membawakan materi pertama dengan tema “Strategi Membangun Kerjasama Internasional dan Menjajaki Kerjasama Pendidikan dan Kebudayaan di Jerman.”

Langkah-langkah Menjalin Kerjasama dengan Universitas Jerman :

  • Langkah 1: Menentukan tujuan Kerjasama Institusi Pendidikan Tinggi luar negeri
  • Langkah 2: Mengidentifikasi kemungkinan mitra Jerman
  • Langkah 3: Kontak dengan universitas-universitas Jerman

Dr. Techn Zairin Zain, Direktur Kantor Urusan Internasional Universitas Tanjungpura, membawakan materi kedua dengan tema “Kerjasama Internasional di UNTAN dan Peran Kantor Urusan Internasional Universitas Tanjungpura dalam Mengkoordinasikan dan Mengembangkan Program Kerjasama Internasional.”

Ufi Ruhama, S.Pd., M.Pd, Kepala Kantor Urusan Internasional Universitas Muhammadiyah Pontianak, membawakan materi ketiga dengan tema “Kerjasama Internasional di Universitas Muhammadiyah dan Peran Kantor Urusan Internasional UMP dalam Mengkoordinasikan dan Mengembangkan Program Kerjasama Internasional.”

Langkah-Langkah Internasionalisasi : Mendirikan Lembaga Bahasa dan  International Office (KUI), Memaksimalkan pembelajaran Bahasa Inggris atau bahasa asing lainnya kepada  mahasiswa, dosen  karyawan, Mendorong MoU luar negeri menjadi MoA yang berkelanjutan, Mendorong dan mengembangkan  kerjasama luar negeri, Meningkatkan  Kerjasama dalam berbagai aspek.

Melalui seminar ini, IAIN Pontianak berharap dapat memperkuat jaringan internasional dan membuka peluang kerjasama baru yang dapat mendukung peningkatan mutu pendidikan dan penelitian di lingkungan IAIN Pontianak.

Tim Pewarta LPM

Bagikan:

Postingan Lainnya

LPM IAIN PONTIANAK BAHAS CASCADING RENCANA KERJA TAHUN 2025

LPM IAIN PONTIANAK BAHAS CASCADING RENCANA KERJA TAHUN 2025

LPM IAIN Pontianak Bahas Cascading Rencana Kerja Tahun 2025 PONTIANAK – Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN)…

Imbauan Perubahan Alamat Email Resmi Perguruan Tinggi

Yth. Ketua Unit Penjaminan Mutu Perguruan Tinggi Di Indonesia Kami sampaikan kepada Admin Perguruan Tinggi yang masih menggunakan email dengan…

SURAT EDARAN : Tentang Langkah-langkah Penghematan Belanja Anggaran Operasional APT & APS

Langkah-langkah Penghematan Belanja Anggaran Operasional APT & APS Menindaklanjuti Kebijakan Negara yang tertuang dalam Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 1…