العربية AR English EN Bahasa Indonesia ID Bahasa Melayu MS
Berita,  Rapat

LPM IAIN PONTIANAK HADIRI RAPAT SIMULASI ASSESSMENT LAPANGAN PRODI SAA

LPM IAIN Pontianak Hadiri Rapat Simulasi Assessment Lapangan Prodi SAA

PONTIANAK – Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, diwakili oleh Drs. Mansur, M.Pd yang menjabat sebagai  Koordinator Pusat Audit dan Pengendalian Mutu, memenuhi undangan dalam rapat Simulasi Assessment Lapangan Prodi Studi Agama Agama (SAA). Rapat berlangsung pada Senin tanggal 20 Februari 2024 di Ruang 1.311 Gedung Tower C Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak.

Dalam kesempatan rapat, Drs. Mansur, M.Pd menyampaikan pesannya kepada peserta rapat “Prodi harus mempersiapkan berkas  segalanya yang nanti akan diminta asesor, dan melengkapi dokumen-dokumen pendukung apa yang sudah di tulis”. Dalam diskusi yang berlangsung, berbagai aspek kesiapan dan strategi untuk meraih predikat lebih baik dalam proses akreditasi lapangan dipersiapkan dengan matang. 

Tujuan utama rapat ini adalah untuk mempersiapkan asesmen lapangan yang dijadwalkan akan dijadwalkan akan diselenggarakan pada tanggal 27 hingga 29 Februari 2024 mendatang. Dalam simulasi akreditasi tersebut, program studi Studi Agama-agama menunjukkan komitmen dan semangat tinggi dari seluruh elemen FUAD IAIN Pontianak untuk meraih hasil terbaik.

Partisipasi Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak dalam rapat Simulasi Assessment Lapangan Prodi SAA menegaskan komitmen institusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Dengan persiapan yang matang dan semangat tinggi, diharapkan proses akreditasi lapangan dapat berjalan lancar dan menghasilkan evaluasi yang membanggakan. Langkah ini juga menjadi bagian dari upaya IAIN Pontianak untuk terus meningkatkan mutu pendidikan demi memberikan pelayanan yang terbaik kepada mahasiswa dan masyarakat luas.

Tim Pewarta LPM

Bagikan:

Februari 2024
S S R K J S M
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
26272829  

INFORMASI BAN-PT

Postingan Lainnya

LPM IAIN PONTIANAK AKTIF DALAM PENDAMPINGAN AKREDITASI UNGGUL PTKIN DI TANGERANG SELATAN

LPM IAIN PONTIANAK AKTIF DALAM PENDAMPINGAN AKREDITASI UNGGUL PTKIN DI TANGERANG SELATAN

Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, Hendrick Pramana, S.T, M.T., Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Muda, mewakili…

PENINGKATAN KOMPETENSI DOSEN: PROF. M. EDI KURNANTO, M.PD BERI ARAHAN DI WORKSHOP JURNAL INTERNASIONAL

PENINGKATAN KOMPETENSI DOSEN: PROF. M. EDI KURNANTO, M.PD BERI ARAHAN DI WORKSHOP JURNAL INTERNASIONAL

Prof. Dr. M. Edi Kurnanto, M.Pd Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak menjadi Narasumber dalam…

KUNJUNGAN DELEGASI UMP KE LPM IAIN PONTIANAK: FOKUS MANAJEMEN RISIKO DAN IMPLEMENTASI ISO

KUNJUNGAN DELEGASI UMP KE LPM IAIN PONTIANAK: FOKUS MANAJEMEN RISIKO DAN IMPLEMENTASI ISO

Menjadi momen penting bagi Tim Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak dengan kedatangan Ketua LPM Universitas…